Visitasi Layanan Tuberkulosis Resisten Obat ( TB RO ) oleh Tim Dinkes Provinsi Jawa Timur

Dalam rangka mendukung program pemerintah yaitu mengurangi kasus tuberculosis dan meningkatkan angka kesembuhan pasien tuberkulosis, RSUD dr. Sayidiman Magetan telah penambahan Pelayanan Kesehatan Instalasi Rawat Jalan yaitu layanan yang terfokus pada pasien dengan penyakit Tuberkulosis Resisten Obat (TB RO). Bahwa sebelum diterbitkannya izin operasional, perlu dilakukan visitasi terlebih dahulu oleh pejabat berwenang terkait yaitu Tim Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur guna melakukan penilaian terhadap kesiapan dan kelaikan operasional Instalasi rawat jalan yaitu pelayanan klinik TB RO di RSUD dr. Sayidiman Magetan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Dengan tujuan meningkatkan mutu pelayanan, mengurangi kasus TBC, meningkatkan angka kesembuhan pasien TBC, meningkatkan layanan TB RO secara optimal, memperoleh data informasi yang akurat dan valid untuk meningkatkan layanan TB RO di RSUD dr. Sayidiman Magetan.

Acara di buka oleh Direktur RSUD dr. Sayidiman Magetan dr. Rochmad Santoso dan sambutan oleh Kepala Dinas Kesehatan Magetan dr. Rochmad Hidayat. Dilanjutkan pemaparan briefing dan kebijakan ekspansi layanan TB RO dan dukungan pembiayanan TB RO oleh Tim Dinkes Provinsi Jawa Timur. Visitasi lapangan dilaksakanan di Rajal, Ranap, Instalasi Farmasi, Gudang Farmasi dan Laboratorium.

Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan pelayanan yang optimal bagi masyarakat Magetan dan sekitarnya.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×

Terima kasih telah menghubungi WhatsApp Center RSDS

Pesan akan di balas di jam kerja Senin-kamis jam 08.00-15.30 Jum’at jam 08.00-14.30

× Informasi & Layanan Pengaduan