PEDULI LANSIA, RSUD dr SAYIDIMAN MAGETAN BINCANG SEHAT DI PANTI JOMPO TRESNA WERDHA

Tim PKRS, tim Geriatri dan Takmir Masjid Nurus Syifa RSUD dr Sayidiman Magetan melakukan penyuluhan di Panti Jompo tresna Werdha Magetan pada hari Rabu, 30 November 2022 dengan narasumber dr. Dian Prasetyawati, Sp.PD. Peserta yang hadir kurang lebih 40 Lansia (Lanjut Usia) di panti yang yang beralamatkan di Jl. Raya Panekan no 01 Selosari Kabupaten Magetan mengikuti gerakan senam lansia. Mengingat aktivitas fisik yang terbatas, petugas fisoterapi memberikan senam dengan memaksimalkan gerakan tangan untuk membantu menjaga keseimbangan dan koordinasi tubuh.

Penyuluhan ke Panti Jompo Tresna Werdha Magetan ini merupakan salah satu wujud kepedulian RSUD dr Sayidiman Magetan dan keikutsertaan dalam mewujudkan Gerakan Masyarakat Sehat (GERMAS) yang diusung oleh Kementrian Kesehatan untuk menciptakan masa depan lansia yang sehat, aktif, mandiri dan produktif.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×

Terima kasih telah menghubungi WhatsApp Center RSDS

Pesan akan di balas di jam kerja Senin-kamis jam 08.00-15.30 Jum’at jam 08.00-14.30

× Informasi & Layanan Pengaduan